Kumpulan Resep Kue Kering Terbaru | Resep Kue Kering Enak | Aneka Resep Kue Kering Lebaran | Resep Kue Kering Lezat | Resep Kue Kering Gurih

Resep Kue Kering Kacang Mede Enak

Aneka Resep Kue - Resep Kue Kering Kacang Mede Enak. Kue yang bahan dasarnya kacang mede ini enak sekali untuk dijadikan cemilan apalagi dengan minuman hangat. Selain Kue Kacang Mede Enak, bahan-bahan untuk Membuat Kue Kering Kacang Mede ini sangat mudah dijumpai. Ini dia Resep Kue Kering Kacang Mede Enak.
Foto Kue Kering Kacang Mede Enak

Bahan Utama | Kue Kering Kacang Mede Enak

•  mentega/margarin 250 gram
•  gula tepung  100 gram
•  kuning telur 2 butir
•  tepung terigu 250 gram (ayak)
•  vanilla essence 1/2 sdt
•  kacang mede 50 gram (sangrai dan cincang)
•  kacang mede 50 gram (sangrai dan belah dua)
•  kuning telur 1 butir (untuk olesan)

Cara Membuat | Kue Kering Kacang Mede Enak

  1. Kocok mentega dan gula tepung sampai lembut.
  2. Tambahkan kuning telur satu persatu sambil terus di kocok samapi rata.
  3. Masukkan ke dalam adonan diatas tepung terigu, vanilla essence, dan kacang mede yang sudah cincang, lalu aduk rata. Tutup adonan dengan plastik, simpan dalam lemari pendingin selama kurang lebih 1 jam.
  4. Pipihkan adonan kira-kira setebal 1 cm. Cetak adonan sesuai dengan selera lalu taruh Kacang Mede diatasnya.
  5. Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega agar tidak lengket. Sebelum dpanggan olesi dengan kuning telur.
  6. Panggang  dalam oven dengan suhu 160 derajat celcius selama kira-kira 25 menit.
  7. Angkat dan dinginkan, Kue Kering Kacang Mede Enak siap disajikan.
Demikian Resep Kue Kering Kacang Mede Enak, cukup mudah untuk disajikan dan disantap bersama keluarga. semoga bermanfaat.



Resep Kue Kering Kacang Mede Enak Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown